Cara Mudah Riset Produk dan Target Pasar Bisnis Online Shop Baju

Dwika
1 tahun lalu
Ecommerce
Fungsi dan contoh riset pasar

Untuk memulai bisnis baju online bagi pemula, ada hal-hal yang perlu diperhatikan terlebih dulu. Kali ini, KiriminAja akan menjelaskan wawasan, cara, dan contoh riset pasar terkait produk fashion.

KiriminAja juga akan menyajikan contoh riset pemasaran produk pakaian secara bertahap. Sehingga Anda bisa memiliki landasan fundamental menjalankan strategi riset pasar dan pemasaran.

Tentu saja, uraian di bawah ini diiringi dengan rasa optimis bahwa Anda akan memahami dan tahu cara riset pasar online. Yuk, mari kita bahas semuanya di sini…

Fungsi Melakukan Riset Produk dan Target Pasar Sebelum Memulai Jualan Online

Sebelum membah as lebih lanjut mengenai riset produk fashion, ada baiknya Anda mengetahui mengapa harus melakukan ini semua sebelum memulai bisnis online shop baju.  

Melakukan riset produk dan target pasar sebelum memulai bisnis berfungsi untuk mengenal medan pertempuran bisnis dan calon konsumen.

Dengan mencari informasi sebanyak-banyaknya terkait bisnis yang akan Anda jalani, baik produk, harga, kualitas dan persaingan, maka akan memudahkan untuk bisa mendapatkan pangsa pasar yang tepat.

Riset produk dan target pasar ini juga bertujuan untuk memudahkan Anda dalam mengenal produk yang akan dijual serta membantu menemukan cara terbaik dalam memasarkan produk sebagai langkah pengembangan bisnis.

KiriminAja sudah menyiapkan artikel yang membantu Anda bisa memahami soal riset dan user research lebih lanjut. Anda hanya perlu membaca uraian di tautan tersebut untuk bisa memahami pondasi pikiran melakukan riset produk yang ada di artikel ini.

Lalu, bagaimana cara melakukan riset produk? Berikut ini langkah-langkahnya.

Praktik & Contoh Riset Pasar dalam Bisnis Online

Memanfaatkan Aplikasi Google Trend

Salah satu cara riset produk terlaris yang umum digunakan pelaku bisnis adalah memanfaatkan aplikasi Google Trend.  Aplikasi ini membantu Anda dalam menentukan jenis produk baju yang bisa Anda jual.  

Anda juga bisa mengetahui seberapa sering topik jual beli baju online dicari oleh masyarakat di Google.

Aplikasi ini cukup akurat untuk riset online baju dan produk fashion lain. Sebab, Google Trend telah dilengkapi fitur lengkap yang bisa dijadikan sebagai data. 

Dari data-data tersebut, Anda bisa memperoleh informasi lokasi terbanyak orang mencari produk baju, rentang waktu pencarian produk, kategori baju, usia, hingga jenis pencariannya.

Data-data tersebut juga yang kemudian dijadikan patokan untuk menentukan target pasar dan strategi yang tepat dalam melakukan promosi. Bahkan Anda bisa mengetahui kepopuleran produk tersebut setiap waktu.

Cara risetnya sangat mudah, Anda hanya perlu membuka aplikasi Google Trend. Lalu, ketikkan kata kunci baju yang ingin Anda ketahui di kolom pencariannya. Berikut ini tampilan dari Google Trend.

Riset google trends baju gamis
Sumber: Google Trend Untuk Pencarian Gamis

Melakukan Survey di Lapak Pesaing

Langkah mudah berikutnya adalah melakukan survey lewat social media atau lapak online yang dimiliki pesaing. 

Hal ini bertujuan untuk melihat produk yang sedang populer dan banyak terjadi pembelian. 

Dengan begitu kita dapat mengetahui seberapa populer kata kunci tersebut muncul dan produk laris dan arah trend pasar ke depanya.

Misalnya, Anda mengetikkan kata kunci “gamis” di Google. Anda akan menemukan kolom pencarian Terbaru dan Produk Terlaris. Maka, saat itulah, Anda akan melihat adanya usaha online shop terlaris yang bisa jadi merupakan kompetitor. Ternyata produk terbaru yang dijual di situ adalah brand Jilbrave, Abaya Tukey dan lainnya.


Sumber: Shopee

Anda juga bisa menemukan kategori lainnya untuk produk yang Anda cari. Seperti kolom terkait dan harga untuk menentukan kisaran harga dari kompetitor saat Anda akan menjual produk berupa gamis.

Bahkan Anda bisa melakukan riset lebih lanjut sesuai kebutuhan untuk memahami produk gamis yang akan dijual secara lengkap. 

Melalui riset produk singkat inilah, Anda bisa melakukan beberapa estimasi. Seperti, produk mana yang bisa laris di pasaran atau memperkirakan target pasarnya siapa saja.

Menggunakan Aplikasi Google Keyword Planner

Melakukan riset produk dan target pasar untuk memulai bisnis online shop baju juga bisa menggunakan aplikasi Google Keyword Planner.

Aplikasi ini bisa memberikan informasi secara lengkap terkait ide keyword yang dicari pengguna Google. Sebagai contoh, target pasar baju, jumlah volume keyword tertentu, dan estimasi performa keyword. Data tersebut kemudian, dijadikan pertimbangan untuk mengoptimalkan strategi pemasaran Anda.

Misalnya, Anda mengetikan keyword “gamis”. Hasil pencarian Google Planner menunjukan data seperti di bawah ini.

Sumber: Google Keyword Planner

Untuk keyword “Gamis” dicari di Google sebanyak 20 ribu-100 ribu kali dalam sebulan. Anda juga bisa melihat informasi terkait lainnya seperti gamis syari remaja, gamis cantik, gamis busui, dan lain-lain.

Dari hasil riset di Google Planner itu, Anda bisa menentukan. Apakah Anda akan menggunakan gamis syari untuk remaja atau gamis syari cantik untuk dijadikan sebagai keyword utama Anda berjualan baju online.

Agar hasil pencarian keyword “gamis” lebih spesifik. Anda bisa menyaring keyword dengan fitur Refine Keyword. Anda juga bisa memunculkan pencarian merk, jenis kelamin dan data lainnnya disana.

Melihat Review Produk Serupa dari Kompetitor

Salah satu cara bisnis baju muslim online yang tidak bisa disepelekan adalah melihat testimoni produk serupa dari kompetitor. Biasanya, produk yang penjualannya tinggi dan sedang trending banyak diulas oleh konsumen.

Anda bisa memanfaatkan review-review konsumen kompetitor untuk melihat kualitas bahan yang digunakan, jahitan baju, kemasan produk hingga free-gift untuk pembeli. 

Dengan testimoni ini, Anda bisa meniru atau memodifikasi strategi promosi kompetitor untuk diterapkan di bisnis Anda.

Langkah riset produk menggunakan review dapat membantu dalam menemukan keunggulan dan kekurangan produk yang dijual.  

Ketika akan menciptakan produk yang serupa untuk memulai bisnis, Anda bisa membuat strategi bagaimana menciptakan produk yang lebih baik dari kompetitor nantinya.

Tidak hanya itu, bagi Anda yang berniat menjadi seorang reseller baju online, langkah ini juga tepat untuk memutuskan apakah produk tersebut layak dijual.

Sumber: Marketplace

Saran terbaik untuk melihat review produk dari kompetitor yaitu lakukan di berbagai platform seperti Youtube, Marketplace, Media Sosial Instagram, Blog hingga dari konsumen langsung yang sudah menggunakan produk tersebut.

Melalui 4 langkah di atas, Anda bisa menentukan produk baju yang akan dijual secara online tanpa ragu karena sudah memiliki cukup data untuk menyusun strategi penjualannya. Bahkan, Anda sudah bisa menentukan dimana Anda akan memasarkan produk tersebut secara besar-besaran.

Anda juga bisa mendalami riset pasar secara lebih komprehensif dan tuntas dengan membaca rangkuman khusus KiriminAja.

Rangkuman yang lebih detail dan lengkap tentang riset pasar ini akan mendukung Anda memahami bagaimana pola dan karakteristik konsumen untuk berbagai produk yang Anda jual secara online.

Anda cukup meng-klik tautan tersebut, membaca, dan mengkolaborasikan dengan produk Anda.

Untuk membantu mempermudah dalam menjalankan usaha terutama dalam hal pengiriman barang, gunakan aplikasi KiriminAja sebagai partner bisnis Anda.

KiriminAja merupakan aplikasi untuk pengiriman paket seluruh ekspedisi, yang memudahkan para pebisnis online dalam mengelola pengiriman paketnya.  Aplikasi ini juga menawarkan berbagai diskon menarik setiap bulannya untuk Anda. Yuk, download dan instal aplikasi KiriminAja sekarang di handphone Anda! Pelajari lebih lanjut aplikasinya disini.

Bagikan
Tweet
Undang

Related Posts

Tags
No tags.
Dwika
Blog Author
Call to action

Udah tenang, kirim paketmu dengan KiriminAja sekarang! #Bisnisjaditenang

Semua bisa mulai kirim paket tanpa ribet. Jadikan pengalaman pengiriman paket lebih mudah dengan KiriminAja.